Jakarta (ANTARA) - Di tengah perkembangan dunia perdagangan dan belanja online yang semakin pesat, keberadaan jasa ekspedisi menjadi bagian penting yang tak bisa dipisahkan.
Ekspedisi tak hanya sekadar mengirimkan barang dari satu tempat ke tempat lain, tetapi juga menjadi jembatan yang menghubungkan produsen dan konsumen dalam rantai distribusi.
Jenis layanan ekspedisi pun kini sangat beragam, mulai dari pengiriman darat, laut, hingga udara masing-masing dengan keunggulan dan mekanisme kerja yang berbeda.
Agar tidak salah memilih layanan dan memahami alur pengirimannya, penting bagi kita untuk mengenal jenis-jenis ekspedisi serta bagaimana cara kerjanya dalam menangani proses pengiriman barang.